Si Jago Merah Lalap 25 Rumah di Grogol Selatan, Jakarta Selatan

Senin 26 Okt 2020, 14:23 WIB
Petugas Gulkarmat Jaksel memedamkan 25 rumah di Grogol Selatan, Kebayoran Lama, Jaksel.(adji)

Petugas Gulkarmat Jaksel memedamkan 25 rumah di Grogol Selatan, Kebayoran Lama, Jaksel.(adji)

JAKARTA – Sebanyak 25 rumah di kawasan padat penduduk ludes dilalap si jago merah di Jl. Simprug Golf 2 RT 10/08, Kel. Grogol Selatan, Kec. Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (26/10/2020).

Wakil Camat Kebayoran Lama Sidik Rayanta mengatakan, pihaknya mendata sebanyak 25 bangunan rumah jenis kontrakan ludes terbakar api.

"Selain 25 bangunan rumah, api juga membuat  24 Kartu Keluarga dan 80 Jiwa  kehilangan tempat tinggal,” kata Sidik.

Baca juga: Kebakaran Landa Permukiman Padat di Simprug, 21 Pemadam Dikerahkan

Korban diantaranya  laki-laki 53 orang, perempuan 27 orang, Lanjut Usia 2 orang dan balita tiga orang.

Kebakaran  tersebut terjadi sekira pk. 07:45 pagi, dan petugas Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jaksel tiba di lokasi untuk menjinakkan api dengan kerahkan sejumlah mobil pemadam.

"Untuk penanganan  para korban, sementara secara gotong royong warga mendirikan tenda fapur umum dan tenda pengungsian  di sekitar lokasi tersebut," tambah Sidik.

Petugas saat memadamkan kebakaran di daerah Grogol Selatan, Jakarta Selatan,(adji)

Baca juga: Bamsoet Apresiasi Penetapan Tersangka Kebakaran Gedung Kejagung

Pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Sudin Sosial Jakarta Selatan untuk bantuan makan dan minuman.

"Jumlah kerugian harta benda sedang didata dan jumlah korban jiwa nihil. Penyebab kebakaran dugaan sementara dari korsleting listrik sehingga  terjadi bunga api dari salah satu rumah," ucapnya.

Berita Terkait
News Update