Long Weekend, Kunjungan Wisata ke Puncak Bogor Dibatasi 50 Persen

Minggu 25 Okt 2020, 09:01 WIB
Arus kendaraan di pertigaan Gerbang Tol Gadog menuju Puncak terlihat ramai lancar. (angga)

Arus kendaraan di pertigaan Gerbang Tol Gadog menuju Puncak terlihat ramai lancar. (angga)

DEPOK - Mengantisipasi libur panjang perayaan Maulid Nabi dan cuti bersama mulai 29 Oktober hingga 1 November 2020, jajaran Satlantas Polres Bogor menyiagakan ratusan personel di jalur wisata, terutama di kawasan Puncak dan Jonggol.

Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Fitra Juanda mengatakan, sebanyak 200 personel gabungan Satlantas Polres dan Polsek, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Dinas Kesehatan, dan BPBD Kabupaten Bogor diturunkan untuk bersiaga mengantisipasi kemacetan dan memastikan wisatawan disiplin menerapkan protokol kesehatan.

"Selain itu anggota Sabhara Polres Bogor juga memback up untuk pengamanan di jalur wisata seperti Jonggol dan Puncak. Karena diprediksi para wisatawan asal Jabodetabek akan mendatangi tempat wisata di Jonggol maupun Puncak," ujarnya didampingi Kasubag Humas Polres Bogor, AKP Ita kepada Poskota,co,id, Minggu (25/10/2020).

Baca juga: Masih Pandemi, Satgas Covid-19 Minta Masyarakat Berlibur di Rumah

Sementara itu untuk meminimalisir kemacetan, lanjut AKP Fitra, salah satunya jika dibutuhkan akan dilakukan rekayasa arus lalu lintas. Selain itu Polres Bihir juga telah berkoordinasi dengan pihak Jasa Marga. Kunjungan wisatawan juga akan dibatasi 50 persen agar bisa jaga jarak dan mencegah penumpukan sebagai upaya mencegah Covid-19.

"Kami mengimbau bagi wisatawan asal Jabodetabek maupun tempat usaha agar kapasitas titik jalur puncak wisata 50 persen dan akan berkordinasi dengan Satuan Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor dalam upaya penertiban protokol kesehatan di kawasan puncak," ungkapnya. (angga/ys)

Berita Terkait

News Update