DEPOK - Kawasan Situ Sawangan, Kota Depok kerap dikeluhkan warga, selain karena sepi dan gelap kawasan tersebut juga rawan kejahatan dan sering dijadikan tempat mesum muda-mudi.
Hendra, 28, warga Sawangan, mengaku lokasi Situ Sawangan menjadi salah satu tempat rekreasi alam yang banyak didatangi warga untuk rileks dan mengisi waktu luang.
Namun dibalik itu lokasi wisata air tersebut dipergunakan oleh oknum untuk dijadikan sebagai tempat yang tidak dibenarkan, salah satunya muda-mudi kerap mojok diduga berbuat mesum.
"Selain itu juga rawan kejahatan perampasan dan hipnotis. Di lokasi juga minim penerangan jalan dan penerangan hanya dibantu dari warga sekitar saja, " ujarnya kepada Pos Kota.
Untuk itu perlu ada perhatian khusus dari aparat terkait yakni polisi untuk segera bertindak tegas.
"Butuh ada patroli rutin dari polisi di sekitar lokasi yang bertujuan untuk membuat wilayah sekitar lingkungan Situ Sawangan menjadi aman," ungkapnya.
Terpisah menanggapi hal tersebut, Kapolsek Sawangan Kompol Sutrisno., ST, mengatakan pihaknya rutin melakukan pengontrolan wilayah khususnya di titik -titik rawan. Lokasi juga sering disambangi patroli biru petugas Polsek Sawangan.
"Antisipasi kerawanan kamtibmas khususnya menjelang waktu wekend (Jumat, Sabtu, dan Minggu) anggota kita melakukan patroli malam ke sejumlah titik rawan yang ada di wilayah Kecamatan Sawangan dan Bojongsari. Salah satunya adalah Situ Sawangan dan situ lainnya yang menjadi fokus patroli pengamanan kita, " ungkapnya.
Namun demikian, untuk menciptakan harkamtibmas yang aman kondusif, lanjut Kompol Sutrisno, pihaknya meminta agar peran serta masyarakat ikut aktif dalam menggerakkan poskamling di masing-masing wilayah.
"Kita tidak dapat bekerja sendiri tanpa bantuan unsur lain. Termasuk mitra polri yaitu Pokdarkamtibmas bersama-sama untuk menjaga lingkungan aman kondusif dari segala permasalahan gangguan kamtibmas khususnya kejahatan konvensional yaitu Curanmor, Rumsong, dan Curas," tutupnya. (angga/tha)