Diduga Copet, Peserta Demo Ini  Dikeroyok

Selasa 20 Okt 2020, 19:55 WIB
Pemuda yang diduga pencopet saat diamankan Polisi (Yono)

Pemuda yang diduga pencopet saat diamankan Polisi (Yono)

JAKARTA - Aksi demo satu tahun pemerintahan Jokowi, Ma'ruf Amin, yang semula adem ayem tiba-tiba terjadi kericuhan, saat oknum pendemo yang didominasi anak ABG meneriaki maling pada salah satu peserta aksi.

Sekitar pukul 17.30 Wib, di Jl. Merdeka Barat, tepat depan Gedung Indosat, puluhan oknum pendemo bertubi-tubi memberi jotosan dan tendangan pada pemuda yang diduga mencopet ditengah aksi.

"Maling wey... Maling!" teriak salah satu oknum pendemo yang seketika memancing keributan.

Kejadian tersebut pun sontak mengundang pengunjuk rasa yang semula sudah membubarkan diri dengan tertib. "Awas provokasi, hati-hati provokasi," teriak pendemo lainnya.

Kemudian pihak kepolisian datang untuk melerai keributan dan mengamankan pemuda yang diduga pencopet. (Yono/win)

Berita Terkait

News Update