Bekasi Utara Pimpin Klasemen Kasus Covid-19 di Kota Bekasi

Selasa 20 Okt 2020, 12:45 WIB
Walikota Bekasi Rahmad Effendi.

Walikota Bekasi Rahmad Effendi.

BEKASI - Penyebaran virus Corona masih terus terjadi di berbagai wilayah Indonesia, tidak terkecuali dengan Kecamatan Bekasi Utara Kota Bekasi yang menjadi wilayah paling banyak menyumbang kasus Covid-19 di Kota Bekasi.

"Masih mendominasi di kita Kecamatan Bekasi Utara, beberapa kelurahannya ada Teluk Pucung, Harapan Baru dan Kaliabang Tengah," kata Walikota Bekasi Rahmat Effendi. 

Sebagai rincian, berdasarkan data yang dipublikasi Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bekasi terdapat 841 warga Kecamatan Bekasi Utara terpapar Covid-19 secara kumulatif.

Jumlah itu merupakan yang tertinggi dibanding kecamatan lain, misalnya Bekasi Timur yang berada di urutan kedua dengan jumlah kumulatif sebanyak 649 pasien. Untuk urutan ketiga, kasus terkonfirmasi positif Covid-19 berada di Kecamatan Bekasi Barat dengan jumlah 644 kasus.

Baca juga: Kasus Covid-19 di Depok Naik 4 Kali Lipat, Tertinggi di Indonesia

Lalu disusul urutan keempat, ada di Kecamatan Bekasi Selatan dengan jumlah sebanyak 554 kasus serta di urutan kelima berada di Kecamatan Mustikajaya sebanyak 399 kasus.

Sementara jika dilihat dari urutan kelurahan, Kaliabang Tengah berada di urutan pertama dengan jumlah 213 kasus.

Urutan kedua Kelurahan Kayuringin Jaya sebanyak 209 kasus, Teluk Pucung 186 kasus, Duren Jaya 184 kasus dan Harapan Jaya 180 kasus.

Rahmat menilai, faktor utama yang menyebabkan tingginya kasus di kecamatan teratas sebaran Covid-19 ialah kedisiplinan warga terhadap protokol kesehatan.

"Faktornya yang pertama itu disiplin, kalau rata-rata kita bisa menekan angka disiplin insya Allah bisa berkurang," ungkap Rahmat. (yahya/tha)

Berita Terkait
News Update