DEPOK – Pengunjung Pasar Kemirimuka, Beji, Kota Depok, Kamis (15/10) pagi, di gemparkan dengan temuan sosok pria paruh baya tewas terkapar akibat tertabrak KRL jurusan Bogor-Jakarta.
Korban BT (52), warga Kramat Jaya, Beji Kota Depok, diduga bunuh diri.
"Tadi korban tangannya sudah kita coba tarik, namun malah bertahan sambil berdiri di atas perlintasan rel, tidak lama KRL jurusan Bogor ke Jakarta langsung menyambar korban hingga terpental lima meter dan meninggal dunia di tempat, " ujar Prayitno (39), saksi sekaligus penjaga pintu perlintasan tanpa rel Gang Perum PJKA RT. 3/13, Kemirimuka, Beji Kota Depok.
Baca juga: KSPI Tolak Terlibat Pembahasan Aturan Turunan UU Cipta Kerja
Keterangan Prayitno korban seorang diri berjalan kaki dari arah Pasar mau menyebrang.
Namun dari kejauhan terlihat ada KRL akan melintas, korban malah berdiam diri sambil menyilangkan tangan di dada seakan sengaja untuk bunuh diri.
Petugas menunjukkan lokasi korban ditabrak KRL.(angga)
"Korban sudah kita tarik tangannya, namun dia masih bertahan di perlintasan rel jurusan Bogor ke Jakarta setelah itu KRL langsung menghajar tubuh korban hingga tewas, " ungkapnya.
Baca juga: Cekcok Mulut, Oknum Polisi Tembak Pengunjung Club Malam Viper
Terpisah anggota Bhabinkamtibmas Kelurahan Kemirimuka Aiptu Rojuddin menambahkan dari kartu Identitas KTP dan KTA korban diketahui sebagai ASN dari Kementrian Perdagangan Pusat.
"Ada identitas KTA korban sebagai ASN dari Kementrian Perdagangan Republik Indonesja. Dari keterangan saksi dugaan kuat korban sengaja bunuh diri, " paparnya.