JAKARTA – Banjir masih menggenangi kawasan Petogogan, yakni Jalan Wijaya Timur, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (5/10/2020).
Pantauan Poskota di lokasi sekira pukul14.00 siang lokasi tersebut masih terendam banjir hamper sedengkul orang dewasa. Tampak Warga pasrah terhadap wilayahnya terkena banjir.
“Yaa masih sepaha dewasa ini mau ambil galon tadi. Kalo motor mah ga bisa masuk lumayan mogok,” kata Suhendar.
Warga sekitar pun memarkirkan motornya di tanjakan dan di Jalanan Wijaya I, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, dari banjir.
Sementara dari Nur Hasanah, 47, mengaku dirinya kebanjiran sejak malam Minggu (4/10/2020) kemarin belum menerima bantuan dari pemerintah. “Belum ada bantuan sembako atau apa gitu,” kata Nur.
Sementara itu Lurah Petogogan Kecamatan Kebayoran Baru, Jaksel, mengakui wilayahnya masih banjir dengan kedalaman 20-30 cm. “Ya banjir kedalaman 20-30 cm,” kata Lurah. (adji/win)