JAKARTA – Dua pencuri kotak amal di Masjid Assadah yang terekam cctv dan kemudian viral di media sosial dibekuk petugas Polsek Mampang Prapatan di kawasan Setu, Serpong, Tangerang Selatan, Rabu (30/9/2020).
Tersangka Aditio Putra Yudanto (26) dan MCB (17), diamankan petugas polsek Mampang Prapatan akibat perbuatannya membobol kotak amal dengan modus menyamar sebagai jamaah kenakan jaket atribut ojeg online.
Kapolsek Mampang Prapatan Kompol Sujarwo mengatakan, pihaknya mendapatkan laporan polisi dari pengurus masjid Assadah, Abdullah, 76, ke polsek mampang.
“Setelah dilakukan pencarian kami tangkap tersangka di kawasan Serpong, Tangsel,” kata kapolsek didampingi Kanit Reskrim Polsek Mampang Iptu Sigit Ari.
Dari hasil pemeriksaan petugas, tersangka mengaku mencuri sejumla Rp 1 juta 20 ribu. Dari barang bukti diamankan berupa yakni, Sepeda Motor Merk Yamaha Soul GT Warna Merah No. Pol B-3231-SJG, Helm Warna hitam, Jaket Ojol (Gojek), Gunting Pemotong Besi warna Orange. dan Rekaman CCTV.
“Tersangka mengaku dua kali mencuri di masjid Cisauk, Tangerang, dan Mampang Prapatan,” paparnya. Akibat perbuatannya tersangka dijerat pasal 362 KUHP tentan pencurian. (adji/win)