Pendapatan Kembali Turun, Abang Ojol Yunus: Penumpang Mulai Takut Lagi

Senin 28 Sep 2020, 07:45 WIB
Yunus, pengemudi Ojek Online. (adji)

Yunus, pengemudi Ojek Online. (adji)

PSBB Ketat yang diterapkan Pemprov DKI Jakarta, membuat orderan Yunus (38) semakin terbatas. Pendapatannya sebagai ojek online (ojol) menurun.

Dulu saat awal pandemi Covid-19, penumpang takut menggunakan ojol. Saat PSBB transisi penumpang mulai berani.

“Sekarang mulai takut lagi. Sekarang andalkan pesanan antar makanan, ya Alhamdulillah,” ucap Yunus.

Baca juga: Curhatan Abang Ojol Hadapi Corona: Saya Lebih Takut Istri dan Anak Gak Makan

Ia mengungkapkan, aplikator sudah tidak terapkan bonus kepada mitranya. “Dulu ada bonus sekarang gak ada,” keluh Yunus. (adji/ird)

Berita Terkait

News Update