Pelajar SMP Tewas Setelah Terjun dari Atas Pintu Air Kali Pabuaran

Senin 28 Sep 2020, 08:55 WIB
Jenazah Korban saat disemayamkan di Yayasan Payung Agung Pabuaran .(angga)

Jenazah Korban saat disemayamkan di Yayasan Payung Agung Pabuaran .(angga)

BOGOR – Seorang pelajar SMP tewas terbawa arus kali pecahan air Pabuaran RT. 03/09, Pabuaran, Bojonggede Kabupaten Bogor, Minggu (27/9) malam. 

Kapolsek Bojonggede Kompol Supriyadi mengatakan korban Fahri Hasbullah Mursid (14), pelajar SMP Yayasan Payung Agung Pabuaran, terbawa arus sekitar pukul 17.00 WIB saat sedang bermain bersama kedua temannya Aldi dan Rido di Kali Pecahan Air Pabuaran.

"Korban terjun dari atas pintu air, namun setelah itu tidak nongol ke permukaan. Diketahui korban telah terseret arus, karena saat i kejadian sedang datang  kiriman air dari Bogor," ujar Kompol Supriyadi kepada Poskota, Senin (28/9/2020) pagi.

Mantan Wakasat Reskrim Polrestro Depok ini mengaku korban berhasil ditemukan sejam setelah kejadian tersangkut di parit-parit daerah belakang bangunan Pospol Citayam.

"Jenasah ditemukan langsung dibawa ke Yayasan. Dari pihak keluarga meminta tidak divisum  dan menerima sebagai musibah dengan membuat surat keterangan menolak divisum," ungkapnya.

"Rencana pagi ini jenasah akan dimakamkan di TPU makam sekitar lokasi,"  pungkasnya. (angga/tri)

Berita Terkait

News Update