BOGOR - Anggota Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor, membagikan stiker bertuliskan ‘Ayo Pake Masker’ kepada pengendara bermotor di jalur Puncak dan Sukabumi.
Kasat Lantas Polres Bogor AKP Fitra Zuanda mengatakan dalam rangka menekan angka laju Covid-19 dan meningkatkan kepedulian dalam menerapkan protokol Kesehatan, pihaknya melakukan upaya preventif yaitu menempelkan ratusan stiker ajakan menggunakan masker.
"Jajaran personil Kepolisian Sat Lantas Polres Bogor lakukan langkah inovatif dalam menyerukan masyarakat untuk lebih disiplin menggunakan masker, yaitu ratusan stiker 'Ayo Pakai Masker' ditempelkan pada kendaraan angkutan umum dan kendaraan dinas,"ujarnya didampingi Kasubag Humas Polres Bogor AKP Ita kepada Poskota usai acara, Minggu (27/9) siang.
Tujuan stiker ini, lanjut AKP Fitra, sebagai ajakan menggunakan masker dengan sasaran kendaraan-kendaraan angkutan umum dan kendaraan dinas. Dengan tujuan kampanye disiplin untuk selalu menggunakan masker agar selalu diingat dan dijalankan oleh seluruh masyarakat.
"Ada 240 pasang stiker himbauan bermasker telah kami lakukan pemasangan pada hari ini di 240 kendaraan angkutan umum (mobil box, truk,pick up) dan kendaraan dinas di sepanjang jalur Puncak dan Sukabumi. Mengingat hari ini adalah weekend, jadi jelas tentu banyak kendaraan dan masyarakat yang melihat dari kampanye bermasker yang kami lakukan ini", pungkasnya. (Angga/tha)