Resmi! Inter Datangkan Vidal Secara Gratis

Rabu 23 Sep 2020, 11:04 WIB
Arturo Vidal resmi meninggalkan Barcelona. (ist)

Arturo Vidal resmi meninggalkan Barcelona. (ist)

ITALIA - Arturo Vidal dikontrak Inter Milan selama dua tahun. Pemain asal Chili itu resmi resmi meninggalkan Barcelona.

Kepastian bergabungnya Vidal itu diumumkan Inter lewat akun resmi twitternya, Selasa (22/9/2020) sore WIB.

“Resmi! @kingarturo23 pemain baru Inter Milan #WelcomeVidal,” ujar Inter dalam pernyataan resminya.

Vidal sudah berada di kota Milan sejak dua hari setelah menyepakati pemutusan kontrak dengan Barcelona. Inter bahkan telah memperkenalkan Vidal sebagai pemain barunya di media sosial.

Namun, saat itu Vidal belum menuntaskan proses dokumen kepindahannya dan juga tes medis. Barulah pada hari ini, segalanya selesai dan Vidal meneken kontrak dengan Inter berdurasi dua tahun.

Opsi Setahun

Nantinya Vidal punya opsi perpanjangan kontrak setahun jika performanya memuaskan. Inter kabarnya harus mengeluarkan uang 1 juta euro kepada Barcelona, tapi nominal itu akhirnya cuma masuk dalam bonus performa si pemain.

Artinya Vidal datang ke Inter cuma-cuma dan jadi pembelian kelima Inter musim panas ini setelah Achraf Hakimi, Aleksandar Kolarov, Darian Males, dan Andrea Pinamonti.

Arturo Vidal akan bereuni lagi dengan Antonio Conte yang merupakan mantan pelatihnya di Juventus sedari 2011-2015. Selama dilatih Conte, Vidal memberikan tiga gelar Serie A.

Saat memperkuat Juventus selama empat tahun, Vidal membuat 35 gol dan 22 assist dari 124 penampilan di Serie A. (bu)

News Update