Bhabinkamtibmas Bojonggede Aipda Sodikin Beri Sayuran pada Warga yang Patuh Gunakan Masker

Rabu 23 Sep 2020, 11:15 WIB
Anggota Bhabinkamtibmas Desa Bojonggede Aipda Sodikin menggunakan motor vespa bagikan sayuran ke warga yang sudah tertib bermasker (angga)

Anggota Bhabinkamtibmas Desa Bojonggede Aipda Sodikin menggunakan motor vespa bagikan sayuran ke warga yang sudah tertib bermasker (angga)

BOGOR –  Bhabinkamtibmas Desa Bojonggede, Aipda Sodikin punya cara unik dalam menyosialisasikan protokol kesehatan, khususnya penggunaan masker di wilayahnya, dengan berkeliling menggunakan vespa tua.

Ia kemudian  memberi award (hadiah) pada warga yang taat menerapkan protokok kesehatan. Ide ini sepertinya tidak terpikiran oleh anggota lain di jajaran Polres Metro Depok.

Kepada warga yang taat protokol kesehatan salah satunya penggunaan masker ia membagikan  sayur mayur.

"Selama ini kegiatan sosialisasi imbauan masker monoton itu-itu saja tidak ada yang berbeda. Sehingga timbul ide lain saat sosialisasi ke  warga pedalaman di Desa Bojonggede yang tidak tersentuh aparat. Yaitu memberi sayur mayur pada  warga yang menaati protokol kesehatan khususnya menggunakan masker yang baik dan benar," ujar Aipda Sodikin kepada Poskota didampingi Fasbuker Asmawi Suaib (Kata Baba_) .

Ditemui usai sosialisasi  penggunaan masker sesuai Maklumat Kapolri terbaru di Stasiun Bojonggede, Bojonggede, Kabupaten Bogor, Rabu (23/9) pagi, anggota jebolan Lido angkatan 21 ini menuturkan,  setiap melakukan sosialisasi tidak lepas selalu menggunakan motor klasik Vespa VBB tahun 1965.

"Kecintaan menggunakan motor vespa tua VBB tahun 1965 ini berawal ketika kehamilan istri anak kedua ngidam motor vespa. Bermula dari situ hingga sudah dua tahun menggunakan vespa kemana-mana bahkan dinas tetap digunakan juga," tambahnya.

Sistem mobile ke kampung-kampung pedalaman di Desa Bojonggede, lanjut Aipda Sodikin, dilakukan untuk dapat lebih menyentuh warganya apalagi selama pandemi untuk mensosialisasikan pendisiplinan protokol kesehatan.

"Wilayah desa Bojong Gede masih masuk zona merah dalam penyebaran virus corona. Untuk itu perlu kerja keras melakukan sosialisasi imbauan protokol kesehatan 3 M menggunakann masker, mencuci tangan, menjaga jarak," pungkasnya.

Sementara itu berdasarkan evaluasi di lapangan , Aipda Sodikin akrab dipanggil Kang Dikin mengatakan masih banyak masyarakat Bojonggede yang belum mematuhi protokol kesehatan Covid-19.

"Masih ada kurang kesadaran dalam penggunaan masker dengan alasan dekat atau kelupaan," tutupnya. (angga/tri)

News Update