14 OTG Dijemput Petugas, Kini Diisolasi di Stadion Patriot Bekasi

Rabu 23 Sep 2020, 21:52 WIB
Fasilitas isolasi di Stadion Patriot Chandrabhaga  Kota Bekasi.

Fasilitas isolasi di Stadion Patriot Chandrabhaga Kota Bekasi.

BEKASI - Belasan pasien orang tanpa gejala (OTG) positif Covid-19 dijemput Tim Gugus Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kota Bekasi. Ke-14 orang tersebut kini menjalani isolasi di Stadion Patriot Chandrabhaga,  Kota Bekasi.

"Sudah 14 orang yang menjalani isolasi di Stadion Patriot, mereka dijemput oleh petugas Puskesmas yang tersebar di 12 Kecamatan," ujar Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi kepada Rabu (23/9/2020). 

Rahmat Effendi memastikan, belasan orang yang melakukan isolasi tersebut merupakan pasien OTG atau beratatus gejala ringan. Sebelumnya, Pemkot Bekasi menjemput satu orang pasien pada Senin 21 September 2020 yakni warga Kecamatan Rawalumbu.

Kemudian Selasa 22 September 2020, pasien OTG Covid-19 bertambah menjadi delapan orang. Dan pada hari ini meningkat menjadi 14 pasien.

"Tambah enam orang hari ini, jadi total ada 14 pasien sementara. Kemungkinan akan terus bertambah warga yang dijemput petugas," kata Rahmat.

Dia menyampaikan, Pemkot Bekasi berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada para pasien. Salah satunya dengan menambah kapasitas bed dan ruangan."Jika memang meningkat kita akan tambah yang tadinya 57 kasur menjadi 100 tempat tidur," ujarnya lagi. (yahya/win)

Berita Terkait
News Update