JAKARTA – Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria meminta masyarakat di 82 Kelurahan di Ibukota di sekitar kali Ciliwung untuk bersiap dan waspada hadapi banjir.
"Jajaran kami sudah siap dan kami minta masyarakat untuk bersiap ada 82 kelurahan yang dilalui sungai Ciliwung yang kemungkinan dilanda banjir," kata pria yang akrab disapa Ariza saat ditemui di Balaikota, Selasa (22/9/2020).
Ariza berpendapat, saat ini sedang terjadi anomali (yang tidak biasa), dibeberapa negara juga sudah terjadi banjir yang disertai badai. Hal tersebutlah yang mengakibatkan banjir di Jakarta datang lebih cepat dari biasanya.
"Terjadi anomali, di beberapa negara ada terjadi banjir disertai badai. Pada percepatan, biasanya banjir di Jakarta terjadi di akhir Desember-Januari hingga sampai Maret, ada percepatan," cetusnya.
Ariza juga meminta masyarakat senantiasa menjaga kebersihan lingkungan, dengan tidak membuang sampah disaluran air ataupun kali, agar tidak terjadi penyumbatan aliran air yang mengakibatkan banjir.
"Kita minta masyarakat membantu untuk membersihkan selokan atau tempat lain sehingga aliran air terus bisa mengalir ke sungai dan kita teruskan ke laut," pungkasnya. (yono/tri)