Bertambah 3.989 Kasus, Total 244.676 Orang Terpapar Covid-19

Minggu 20 Sep 2020, 16:15 WIB
Ilustrasi Covid-19. (ist)

Ilustrasi Covid-19. (ist)

JAKARTA - Data Satgas Penanganan Covid-19  mencatat kasus positif Covid-19 di Indonesia Minggu, (20/9/2020) bertambah 3.989 kasus. Adanya penambahan tersebut, secara akumulasi kasus Covid-19 di Indonesia tembus 244.676 kasus.  

Sementara itu, jumlah kasus aktif atau pasien yang dirawat atau isolasi mandiri saat ini terdapat 57.796 kasus. Angka ini menunjukan masih ada 23.6 persen orang dirawat dari total kasus terkonfirmasi positif. 

Sedangkan kasus sembuh sudah mencapai 177.327 kasus. Hingga hari ini, dilaporkan sudah 72.5 persen pasien sembuh atau dinyatakan negatif Covid-19. 

Dilaporkan sejumlah 2.977 pasien dinyatakan sembuh hari ini. Angka ini mengalami oenyusutna bila dilihat dari tingkat kesembuhan pada dua hari belakangan yaitu 4.088 dan 3.576 pasien. 

Sementara itu, jumlah kasus meninggal hari ini telah mencapai 9.553 orang. Bertambah 105 orang sejak kemarin. Secara keseluruhan sebanyak 3,1 persen kasus positif Covid-19 di Indonesia dinyatakan meninggal dunia hingga hari ini. (mita/ruh)

News Update