Ribuan Masker Didistribusikan Kepada Lansia di Jakarta Utara

Rabu 16 Sep 2020, 14:30 WIB
Ribuan masker untuk Lansia di Jakarta Utara didistribusikan

Ribuan masker untuk Lansia di Jakarta Utara didistribusikan

JAKARTA - Ribuan masker kain siap didistribusikan untuk warga Lanjut Usia (Lansia) dan pemilik penyakit penyerta di Jakarta Utara.

Pemberian itu sebagai salah satu bentuk perlindungan diri terhadap ancaman Covid-19.

Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Jakarta Utara, Wawan Budi Rahman mengatakan, pendistribusian akan dilaksanakan secara bertahap dan menggunakan aplikasi Carik Jakarta untuk menetapkan target penerimanya.

"Secara berjenjang, bantuan 144.344 masker kain ini akan didistribusikan hingga sampai ke warga yang berhak menerimanya. Saat proses pendistribusian diharapkan kader dasawisma tetap menerapkan protokol kesehatan," ungkapnya, Rabu (16/9/2020).

Ketua Tim Penggerak PKK Jakarta Utara, Suni Sigit Wijatmoko menambahkan, dengan menggunakan data Carik Jakarta maka bantuan dipastikan menjadi lebih terukur. 

"Disitu akan terlihat nama dan alamatnya jadi bisa terdeteksi dan tepat sasaran," jelasnya. 

Dijelaskan Suni, dari jumlah kain yang didistribusikan akan dibagi ke 6 kecamatan dengan rincian sebagai berikut, Kecamatan Tanjung Priok (34.788), Cilincing (31.277), Kelapa Gading (15.843), Pademangan (13.525), Penjaringan (22.699) dan Koja (26.211). (deny/tha)

Berita Terkait
News Update