Pengerukan Saluran Air oleh Sudin SDA Cegah Banjir di Jakbar

Rabu 16 Sep 2020, 15:58 WIB
Sudib SDA Jakarta Barat. (talitha)

Sudib SDA Jakarta Barat. (talitha)

JAKARTA- Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Barat terus melakukan persiapan menghadapi musim penghujan. Salah satunya dengan melakukan pengerukan saluran air di Jl Hadiah, Kelurahan Jelambar, Jakarta Barat.

Ketua Pelaksana Kegiatan Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta, Rukun, mengatakan pengerukan saluran air tersebar di 5 wilayah Jakarta Barat dimulai dengan Jl Hadiah sebagai lokasi pertama pengerukan.

"Ada 5 lokasi yakni Jl Hadiah Jelambar, Jl Lontar Tanjung Duren Utara, Jl Utama, Jl Jelambar Selatan, dan Jl Wijaya 2," katanya, Rabu (16/9/2020).

Ia menuturkan untuk pengerukan ini pihaknya mengerahkan 15-20 personil dengan satu unit dump truk mengangkut sedimen lumpur.

Tujuannya ialah agar saluran air lancar dan tidak menimbulkan banjir kiriman dari kali Grogol.

"Justru ini dilakukan untuk pencegahan banjir Jakarta karena sudah memasuki musim penghujan," jelasnya.

Menurutnya, pihak Sudin SDA membawa sebanyak 750 karung udi Jl Hadiah Jelambar ntuk mengangkut ketebalan sedimen lumpur yang mencapai 60cm. Nantinya, hasil karung tersebut akan dibuang di lokasi LH, Kalideres.

Sedangkan untuk Jl Utama disediakan sebanyak 750 karung, Jl Jelambar Selatan 14 karung, dan Jl Wijaya 2 sebanyak 500 karung. (Talitha/tha)

Berita Terkait

News Update