TANGERANG - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menyediakan tempat isolasi pasien dalam pengawasan wabah penyakit Covid19 pada Rumah Perlindungan Sosial (RPS). Hal tersebut diungkapkan Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah.
"Hari ini sedang kita persiapkan, mudah - mudahan mulai besok sudah bisa beroperasi," ujar Arief kepada media, Rabu (16/9/2020).
Arief meminta agar pasien dengan status Orang Tanpa Gejala (OTG) tidak melakukan isolasi mandiri di rumah.
"Mulai besok tidak ada lagi pasien OTG yang melakukan isolasi mandiri di rumah, karena kemungkinan besar kalau isolasi mandiri di rumah, mereka tidak mampu menerapkan protokol kesehatan dengan benar, sehingga bisa terjadi kontak erat dengan anggota keluarga lainnya," tutur Arief.
Saat ini, lanjut Arief, terjadinya penyebaran virus pada klaster keluarga disebabkan pada klaster perkantoran yang membawa virus ke dalam keluarga.
"Penyebarannya pada saat makan siang bareng bersama pegawai yang lain, disini terjadi droplet saat ngobrol sambil makan. Kemudian dari situ ditularkan ke keluarga yang ada di rumah," katanya
Oleh karena itu, Arief menghimbau kepada seluruh pegawai Pemerintahan serta pegawai swasta yang berada di Kota Tangerang agar tidak melakukan istirahat makan siang di luar secara bersamaan agar terhindar dari paparan Covid19.
"Saya menghimbau seluruh perkantoran di Kota Tangerang, pegawai untuk tidak makan di luar bersama - sama (berkerumun) saat jam istirahat. Boleh beli di luar, makannya di tempat kerjanya masing - masing dan tidak berkerumun," tutupnya. (toga/win)

Pemkot Tangerang Melarang Pasien OTG Isolasi Mandiri di Rumah
Rabu 16 Sep 2020, 21:14 WIB

Administrator
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
News Update
Wahyudi Hamisi Bertekad Curi Poin dari Persib demi Lolos dari Degradasi
26 Apr 2025, 11:59 WIB

Cara Mengatasi Teror Panggilan dan Pesan dari DC Pinjol Ilegal yang Mencangam Privasi Anda
26 Apr 2025, 11:50 WIB

Risiko Parah Jika Kamu Galbay Pindar OJK, Jangan Sampai Terjadi!
26 Apr 2025, 11:46 WIB

Bantuan Sosial BPNT Tahap 2 2025 Rp600.000 Siap Diterima NIK e-KTP Atas Nama Anda, Cek Informasinya!
26 Apr 2025, 11:45 WIB

Galbay Pinjol Hingga Puluhan Juta? Ini Fakta Hukum dan Trik Hadapi Debt Collector
26 Apr 2025, 11:40 WIB

Forum Purnawirawan TNI Desak Gibran Rakabuming Raka Dicopot Jadi Wakil Presiden Siapa Saja Mereka?
26 Apr 2025, 11:36 WIB

Seleksi Timnas Basket U16 Dimulai, Jadi Langkah Awal Menuju Timnas Senior
26 Apr 2025, 11:33 WIB

8 Aplikasi Pindar OJK 2025 Aman Bunga Rendah Langsung Cair ke Rekening, Cek Daftarnya
26 Apr 2025, 11:26 WIB

Nomor HP Anda Tidak Bisa Daftar Pindar Akulaku? Ini Penyebabnya
26 Apr 2025, 11:25 WIB

Jangan Anggap Sepele! Ini Dampak Galbay Pindar
26 Apr 2025, 11:23 WIB

Live Streaming Prosesi Pemakaman Paus Fransiskus Hari Ini, 26 April 2025: Ini Jadwal dan Lokasi Pemakaman
26 Apr 2025, 11:15 WIB

Apa yang Harus Dilakukan Jika Tidak Sanggup Membayar Pinjol? Simak Tipsnya Berikut
26 Apr 2025, 11:15 WIB

Update Harga Emas Terbaru! Antam dan Galeri 24 Kompak Naik, UBS Turun Rp3.0000 Per Hari Ini Sabtu, 26 April 2025
26 Apr 2025, 11:10 WIB

Pahami 3 Hal Ini jika Gagal Bayar Pinjol, Pengamat: Jangan Panik!
26 Apr 2025, 11:08 WIB

Ini Efek Ngeri Jika Namamu Masuk Blacklist BI Checking, Galbay Pinjol Wajib Hati-hati!
26 Apr 2025, 11:06 WIB

15 Aplikasi Pindar Sudah Resmi Terdaftar OJK, Dana Rp500.000 Langsung Cair ke Rekening
26 Apr 2025, 11:05 WIB

Yokohama vs Al Nassr di Perempat Final ACL Elite: Sandy Walsh Tantang Cristiano Ronaldo
26 Apr 2025, 10:59 WIB
