Dua Pelaku Mutilasi Rinaldi Harley Wismanu di Apertemen Kalibata City Ditangkap

Rabu 16 Sep 2020, 23:55 WIB
Kombes Yusri Yunus, Kabid Humas Polda Metro Jaya. (ilham)

Kombes Yusri Yunus, Kabid Humas Polda Metro Jaya. (ilham)

JAKARTA - Ditreskrimum Polda Metro Jaya meringkus 2 pelaku pembunuh mayat mutilasi yang ditemukan di Apertemen Kalibata City, Rabu (17/9/2020). Pelaku mutilasi itu dikabarkan diamankan Subdit Jatanras di kawasan Depok.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, identitas pelaku pembunuh sudah diketahui. Meski tidak dijelaskan namanya, namun pelakunya lebih dari satu orang.

"Setelah didalami identitas pelaku sudah diketahui. Pelakunya lebih dari satu ya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus, Rabu (16/9/2020) malam.

Korban mutilasi tersebut diketahui bernama Rinaldi Harley Wismanu, 30. Ia bekerja sebagai Human Resource & General Affair Manager di salah satu perusahaan kontruksi. 

Sementara, Dir Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Tubagus Ade Hidayat mengatakan, saat ditemukan jasad korban dalam kondisi terpotong beberapa bagian dan terbungkus plastik.

Agar tidak kelihatan potongan tubuh yang sudah dibungkus itu dimasukkan kedalam tas koper. Koper tersebut sengaja diletakkan tersangka di dalam kamar dan diduga akan melakukan aksi selanjutnya.

"Ada kemungkinan mayat tersebut memang sengaja ditaruh pelaku disitu (kamar) setelah dibunuh ditempat lain. Ya, kemungkinan untuk rencana selanjutnya," ucap Tubagus.

Sebelumnya, korban sendiri tidak diketahui keberadaannya oleh keluarga sejak 9 September 2020 lalu. Dari hasil penyelidikan korban terakhir kali berada di Apartemen Tamansari, Semanggi, dan kantor di Pancoran, Jakarta Selatan.

"Oleh keluarga korban hilang sejak 9 September 2020. Pihak keluarga baru melaporkan hilangnya korban ke Polda Metro Jaya pada 12 September 2020," kata Yusri.

Laporan tersebut diektahui tertuang dalam laporan bernomor B/12.426/IX/YAN2.4/2020/SPKT PMJ. Dalam laporan itu ciri-ciri korban memiliki kulit putih, hidung mancung, rambut hitam bergelombang, dengan tinggi 170 cm.

Korban pembunuhan mutilasi tersebut diketahui, sekitar pukul:19.00 wib, Rabu (16/9/2020). Posisi mayat berada di dalam kamar Apertemen Kalibata City, Lantai 16, Tower Ebony, Pancoran, Jakarta Selatan. (ilham/win)

News Update