27 Destinasi Wisata di Jakarta Tutup selama PSBB Total, Berikut Daftarnya

Minggu 13 Sep 2020, 07:00 WIB
Kawasan wisata Kota Tua akan ditutup selama penerapan PSBB mulai 14 September 2020. (mita)

Kawasan wisata Kota Tua akan ditutup selama penerapan PSBB mulai 14 September 2020. (mita)

JAKARTA - Seiring ditetapkannya masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB), Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menutup sementara beberapa tempat wisata di kawasan Ibu Kota.

Kebijakan yang diumumkan akun Instagram Pemprov DKI Jakarta @dkijakarta pada Sabtu (12/9/2020) malam tersebut menyebut, langkah ini dilakukan sebagai upaya menjaga dan melindungi warga dari risiko penularan Covid-19. Kebijakan ini akan mulai berlaku per Senin (14/9/2020).

Berikut 27 destinasi wisata DKI Jakarta yang akan ditutup untuk umum, yaitu di antaranya Museum Sejarah Jakarta, Museum taman Prasasti, Museum MH Tamrin, Museum Seni Rupa dan Keramik, Museum Tekstil, Museum Wayang, Museum Bahari, dan Museum Joang 45.

Selain museum, tempat wisata lain juga ditutup seperti Kawasan Monas, Ancol, Kawasan Kota Tua, Taman Margasatwa Ragunan, Tugu Pahlawan dan Taman Benyamin Suaeb, Anjungan DKI di TMII, Planetarium Jakarta, Taman Ismail Marzuki, Setu Babakan, Rumah Si Pitung, serta Lab Tari dan Karawitan Condet.

Baca jugaKepastian PSBB Total di Jakarta, Anies: Besok akan Kami Umumkan

Tak hanya itu, gedung-gedung kesenian kelolaan Pemprov DKI Jakarta juga ditutup yaitu gedung latihan kesenian Jakarta Pusat, Utara, Timur, Selatan, dan Barat. Juga, Gedung Kesenian Miss Tjitjih, Gedung Kesenian Jakarta, dan Wayang Orang Bharata.

Selain itu, beberapa pulau di kawasan Kepulauan Seribu yang mulai ramai diserbu wisatawan dalam beberapa minggu terkahir juga ikut ditutup, seperti Pulau Cipir, Pulau Kelor, dan dan Pulau Onrust. (mita/ys)

News Update