Pemkot Jaktim Terus Gencarkan Razia Manusia Silver dan Pengamen Ondel-ondel

Kamis 10 Sep 2020, 10:16 WIB
Manusia silver yang diamankan satpol PP Jakarta Timur. (Ifand)

Manusia silver yang diamankan satpol PP Jakarta Timur. (Ifand)

JAKARTA –  Pemerintah kota (Pemkot) Jakarta Timur akan terus menggencarkan razia penindakan manusia silver dan pengamen ondel-ondel yang dinilai makin marak berkeliaran, dan meresahkan masyarakat.

Kasatpol PP Jakarta Timur, Budhy Novian mengatakan, sejak Senin (7/9/2020) kemarin pihaknya serentak menggelar penindakan bagi para manusia silver dan pengamen ondel-ondel.

"Ratusan petugas dari 10 kecamatan dan dibantu tingkat kota terus menindak manusia silver dan pengamen ondel-ondel di beberapa titik," katanya, Kamis (10/9/2020).

Dikatakan Budhy, langkah itu diambil lantaran warga sudah sejak lama meresahkan keberadaan manusia silver. Beberapa pengaduan warga tentang manusia silver pun sudah diterima pihaknya. "Mengacu pada aduan itulah kami mulai menggerakkan penindakan kepada manusia silver dan pengamen ondel-ondel," ujarnya.

Manusia silver dianggap meresahkan lantaran  melakukan tindakan yang menanggu warga. Beberapa diantaranya minta-minta di setiap persimpangan jalan dan lampu merah.

"Prinsipnya orang kan tidak boleh memungut atau mengemis di sarana Umum. Baik di lampu merah maupun dimanapun. Jadi fenomenya menganggu ketertiban," tutur Budhy.

Selain itu, sambung Budhy, pihaknya khawatir ada modus-modus kriminal yang mungkin saja dilakukan oleh para manusia silver. Sementara untuk pengamen ondel-ondel, terus memenuhi jalan-jalan di pemukiman warga.

"Hingga saat ini sudah beberapa manusia silver dan pengamen ondel-ondel diamankan dan dibawa ke Dinas Sosial guna penindakan lebih lanjut," pungkasnya. (ifand/tri)

Berita Terkait

News Update