ADVERTISEMENT

Waspada, PT KCI Prediksi Pengguna KRL Melonjak Capai 420 Ribu

Senin, 7 September 2020 13:19 WIB

Share
Waspada, PT KCI Prediksi Pengguna KRL Melonjak Capai 420 Ribu

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA - PT KCI memprediksi jumlah penumpang KRL pada hari ini, Senin (7/9/2020) akan melonjak sama seperti pada pekan lalu yaitu mencapai 420.423 penumpang. 

VP Corporate Communications PT KCI Anne Purba mengatakan, hingga pagi ini jumlah penumpang KRL masih terpantau relatif tertib dan kondusif. Dia mencatat hingga pukul 08.00 WIB tadi, pengguna KRL sudah sebanyak 114.040 pengguna. 

"Jumlah ini relatif sama dibandingkan Senin lalu (31/8) di waktu yang sama, dimana tercatat sebanyak 114.075 Pengguna," kata Anne dalam keterangannya di Jakarta, Senin (7/9/2020).

Menurut Anne jumlah pengguna KRL yang mencapai 420.423 penumpang pada Senin (31/8) pekan lalu merupakan catatan rekor tertinggi selama masa PSBB di DKI Jakarta berlaku.

Menurutnya, lonjakan penumpang itu mungkin saja akan terjadi pada hari ini. "Hari ini dengan jumlah pengguna keseluruhan yang tidak jauh berbeda hingga pukul 08.00 pagi, diprediksi volume pengguna KRL sepanjang hari ini bisa menyentuh angka 420 ribu pengguna kembali," ujar dia.

Anne menuturkan bahwa peningkatan volume pengguna KRL pun terjadi pada pagi ini jika dibandingkan pekan lalu. Misalnya Stasiun Bogor ada 8.776 pengguna atau meningkat 5 persen dari 8.306 pengguna pada waktu yang sama pekan lalu.

Sementara di Stasiun Bojong Gede terdapat 7.828 pengguna atau meningkat 10 persen. Stasiun Bekasi tercatat 6.819 pengguna, relatif stabil dibandingkan Senin pekan lalu sejumlah 6.884.

"Sejumlah stasiun lainnya seperti Depok, Citayam, dan Parungpanjang juga tercatat tidak banyak perbedaan dibanding Senin pekan lalu," kata dia.

Meski demikian, Anne menyebut pihaknya tetap konsisten memberlakukan dan menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Dirinya mengatakan, aturan itu diberlakukan hampir di seluruh stasiun terutama di stasiun padat seperti Stasiun Bogor, Stasiun Cilebut, Stasiun Bojong Gede, dan Stasiun Citayam. 

"PT KCI tetap konsisten melakukan protokol kesehatan yaitu pembatasan pengguna untuk terciptanya physical Distancing di dalam KRL dengan penyekatan pengguna KRL yang hendak masuk ke dalam KRL dan Stasiun di beberapa zona yang ada," ungkapnya.

Halaman

ADVERTISEMENT

Reporter: Trias Haprimita
Editor: Trias Haprimita
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT