Bertambah 2.775 Kasus, Total 177.571 Rakyat Indonesia Terpapar Corona

Selasa 01 Sep 2020, 20:31 WIB
Bertambah 2.775 kasus, total 177.571 rakyat Indonesia terpapar corona. (Ilustrasi/ist)

Bertambah 2.775 kasus, total 177.571 rakyat Indonesia terpapar corona. (Ilustrasi/ist)

JAKARTA - Pertambahan kasus Covid-19 terus terjadi. Selasa (1/9/2020) sebanyak 2.775 kasus baru ditemukan sehingga total secara akumulasi menjadi 177.571 kasus terkonfirmasi positif Covid-19 alias corona di Indonesia. 

"Pertambahan kasus positif hari ini mengalami kenaikan 32,9 persen atau naik sebanyak 2.775 kasus," kata  Juru Bicara Satuan Tugas Covid-19 Wiku Adisasmito di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (1/9/2020).

Baca juga: Kabar Gembira, Jumlah Pasien Sembuh Covid-19 di Atas Rata-rata Dunia

Sementara itu, jumlah kasus aktif atau pasien yang dirawat atau isolasi mandiri saat ini terdapat 42.009 kasus alias 23,7 persen. Sedangkan kasus sembuh sudah mencapai 128.057 pasien sembuh hingga hari ini dan jumlah kasus meninggal 7.505 kasus hingga hari ini.  (mita/ruh)

News Update