Satreskrim Polres Tangsel Masih Buru Pelaku Pembunuhan Wanita di Rumah Kontrakan

Kamis 27 Agu 2020, 15:02 WIB
Mayat korban pembunuhan di rumah kontrakan sedang dievakuasi.(ist/toga)

Mayat korban pembunuhan di rumah kontrakan sedang dievakuasi.(ist/toga)

TANGSEL –  Petugas Satreskrim Polres Tangerang Selatan masih terus memburu MN alias NZ pelaku pembunuhan wanita dalam kardus di Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan.

Korban bernama Haryati (31) ditemukan tewas di kontrakan di  Kampung Kebantenan RT. 003/008, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan. Hal tersebut diungkapkan Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Muharam Wibisono.

"Jadi untuk hari ini, anggota dari Satreskrim Polres Tangsel dan Polsek Pondok Aren masih melakukan pencarian terhadap terduga pelaku," ujar Muharam kepada poskota.co.id, Kamis (27/8/2020). 

Muharam menuturkan, saat ini polisi sudah mengantongi nama pelaku yang diduga kekasih korban.

"Untuk identitas pelaku memang kita sudah mengantongi nama yang sudah kita krucutkan. Mudah-mudahan dalam waktu dekat kita akan melakukan penangkapan," tuturnya.

Saat ini, lanjut Muharam, polisi masih menunggu hasil otopsi resmi yang dikeluarkan pihak kedokteran, namun dipastikan penyebab meninggalnya korban akibat dibunuh.

"Sejauh ini kita belum menemukan atau mendapatkan informasi maupun keterangan medis yang menyatakan korban ini sedang hamil. Untuk hasil sementara juga belum kita dapatkan, tapi yang jelas untuk keterangan medis awal memang meninggalnya korban ini dikarenakan adanya perbuatan orang lain dan bukan karena sakit," katanya.(toga/tri)

Berita Terkait
News Update