Motor Kesayangan Aura Kasih Digondol Maling

Kamis 27 Agu 2020, 03:39 WIB
Aura Kasih. (ig : @aurakasih)

Aura Kasih. (ig : @aurakasih)

JAKARTA - Artis Aura Kasih dikabarkan mendapat musibah, pelantun 'Mari Bercinta' itu rumahnya dibobol maling. Aura Kasih sempat heran mengapa kediamannya bisa kemalingan. Padahal dirinya tinggal di sebuah townhouse yang banyak penghuninya di Jakarta.

Dari kejadian itu, Aura Kasih kehilangan motor. Ibu dari Arabella itu juga berpesan kepada semua netizen untuk berhati-hati karena masa pandemi justru banyak kejahatan.
"Dalam situasi seperti ini.. banyak pengangguran, banyak pula kejahatan.. rumah gw kan townhouse banyak penghuni.. bisa juga kemalingan.. al hasil motor RAIB," tulis Aura Kasih di akun instagram pribadinya, Rabu (26/8/2020).

Aura Kasih kemudian berdoa agar selalu dilindungi. Lalu istri dari Eryck Amaral itu juga mendoakan pencuri motornya. "Hanya bisa berdoa untuk semua.. Semoga kita di lindungi ALLAH dan si pencuri dapat berkat dari hasil curian mereka.. dan memang bener2 untuk keluarga mereka,"tambah Aura.

Setelah kejadian kemalingan motor, Aura Kasih mengaku rumahnya dijaga polisi. "Mulai di jaga sama polisi deh rumah,"ucap artis 33 tahun. Aura Kasih pun berusaha ikhlas kehilangan motor di rumahnya, "Lepaskan kemelekatan.. ikhlas.. doa kan,"ucap bintang film 'Arini' tersebut.

Usai peristiwa kemalingan, Aura Kasihmengabarkan netizen bahwa dirinya sedang asyik berkebun. Ia tengah menanam anggur. "Nah ini aku dapat bibit anggur import. Ini ada namanya dixon, cokelat. Sebenarnya aku sudah ada di rumah, ini namanya isabella. Tapi mau cobain menanam anggur import. Hatur nuhun, kang. Langsung datang lho bibitnya,"tutup Aura Kasih. (mia/ruh)

Berita Terkait
News Update