Selama Penanganan Covid-19, Pemkot Bekasi Sudah Habiskan 27.901 PCR

Rabu 26 Agu 2020, 09:55 WIB

BEKASI - Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi sudah  menghabiskan 27.901 kali Polymerase Chain Reaction ( PCR) swab test selama penanganan Covid-19.

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi mengatakan, jumlah itu dihitung sejak penanganan Covid-19 yang dilakukan pada pertengan Maret 2020 hingga kini.

"Jadi kita sudah melakukan 27.901 PCR swab test, hasil dari total PCR itu ada yang positif sebanyak 2.000," kata Rahmat di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi.Dia menjelaskan, total 2000 test swab positif itu bukan dihitung berdasarkan jumlah pasien atau kasus.

Menurut dia, beberapa kasus atau pasien ada yang harus dilakukan swab test sebanyak lima sampai enam kali untuk memastikan masih terpapar Covid-19 atau tidak selama ditangani di rumah sakit. "2000 itu bukan pasien, karena ada pengulangan-pengulangan di dalamnya, misal ketika dia masuk rumah sakit setiap tiga hari sekali dites swab sampai hasilnya negatif," jelasnya.

Pria yang akrab disapa Pepen menambahkan, Pemkot Bekasi hingga kini masih memiliki stok alat kit PCR swab test.

Stok alat kit PCR swab test ini didapat dari pengadaan yang dilakukan Pemkot Bekasi sebanyak 10 ribu picis, serta bantuan Pemerintah Provinsi Jawa Barat sebanyak 7.000 picis.

"Sisa stok dari yang ada 9.470 alat, ditambah pengadaan baru dan bantuan dari Bandung (Pemprov Jabar) itu total kita ada stok sekitar 26 ribu," paparnya. (yahya/tri)

News Update