Menhub: Tol Laut Telah Menekan Disparitas Harga, Utamanya di Wilayah Timur

Senin 24 Agu 2020, 20:36 WIB
Uji coba penyandaran kapal perintis KM Sabuk Nusantara 93 di Kota Baru, Kalimantan Selatan, (19/08).

Uji coba penyandaran kapal perintis KM Sabuk Nusantara 93 di Kota Baru, Kalimantan Selatan, (19/08).

JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi  menyatakan, program Tol Laut telah memberikan kontribusi dan manfaat dalam menekan angka disparitas harga, khususnya di wilayah timur Indonesia. 

Hal ini disampaikan Menhub pada acara Webinar Transportasi Untuk Merajut Keberagaman Episode 4 : Moda Transportasi Laut, Senin (24/08). 

Dalam paparannya, Menhub menyampaikan bahwa di kondisi pandemi Covid-19 ini, Kementerian Perhubungan terus melaksanakan salah satu program transportasi laut. 

Menurutnya tol laut telah berperan langsung dalam merajut keberagaman, dengan menciptakan kesetaraan dan pemerataan ekonomi yaitu Tol Laut. 
 
“Salah satu program yang berkaitan dengan  upaya peningkatan konektivitas antar wilayah di Indonesia untuk kesetaraan perekonomian adalah tol laut," kata dia. 

"Program Tol Laut telah memberikan kontribusi dan manfaat dalam menekan angka disparitas harga, khususnya di wilayah timur Indonesia serta meningkatkan pemerataan ekonomi di seluruh wilayah Indonesia,” lanjut Menhub.

Program yang telah dimulai pada tahun 2015 ini, sampai dengan tahun 2020 telah mengoperasikan 26 trayek angkutan barang tol laut, 110 trayek pelayaran perintis dan 6 trayek kapal ternak. (Mita/win) 
 

Berita Terkait

News Update