JAKARTA - Wajah glowing didefinisikan sebagai wajah yang cerah, lembap, dan tidak berjerawat, komedo, ataupun flek hitam. Wajah bercahaya membuat perempuan lebih percaya diri untuk tampil di depan umum.
Nah, ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan wajah glowing, seperti menggunakan make up atau produk skincare tertentu. Namun, penggunaan make up terlalu sering akan merusak lapisan kulit wajah. Beberapa produk skincare pun hanya mampu memberikan hasil yang sementara.
Eitsss, tenang girls, banyak jalan menuju Mina. Banyak cara yang dapat kamu gunakan untuk mendapatkan kulit wajah bercahaya, yakni dengan teknik penggunaan perawatan wajah secara benar. Meski tidak instan, penggunaan bahan alami akan memberikan hasil yang tahan lama.
Yuk, simak teknik penggunaan perawatan wajah yang bisa Anda lakukan sendiri di rumah!
1. 60 Seconds Rule
Cuci muka secara lembut selama 60 detik (masing-masing untuk double cleansing, yaitu first dan second cleanser). Maka kotoran dan sebum yang menyumbat pori-pori akan terangkat lebih baik sehingga wajah jadi lebih bersih, tampilan pori akan lebih mengecil, dan rona wajah merata.
2. 7 Skin Method
Gunakan hydrating toner sebanyak 7 kali setelah mencuci muka. Penggunaan pertama dipakai dengan kapas lalu diusapkan merata ke seluruh bagian wajah. Lanjut ke step kedua hingga ketujuh dengan menepuk-nepuk halus muka dengan tangan hingga cairan tonner meresap di setiap stepnya.
Hasilnya, kulit akan terhidrasi dan tampak bercahaya. Metode ini sangat cocok untuk pemilik wajah dengan jenis kulit kering atau kombinasi.
3. Chizu Saeki Method (CSM)
Teknik memakai masker dengan menggunakan kapas yang dibasahi hydrating tonner selama 3-5 menit, akan membuat wajah segar dan lembab seketika.
4. Coating Method
Gunakan 2-3 lapisan masker untuk mengunci kelembapan. Dimuali dengan treatment mask (pore cleansing, charcoal, vitamin c, clay mask, dsb) lepas bila wash off mask mulai meresap, lanjut dengan hydrating mask (HA, collagen, ceramide, dsb), lepas atau diamkan jika leave on mask, step terakhir cuci dengan rubber mask (seperti Dr. Jart+ Shake & Short Rubber Mask). Hasilnya, kulit akan tampak lebih kenyal, terhidrasi, dan bercahaya.
Gimana girls? Kira-kira teknik mana yang akan kamu coba? Share hasilnya di kolom komen, ya. (Nada/tha)