Ingatkan Bahaya Covid-19, Kecamatan Ciracas Pajang Peti Mati

Minggu 23 Agu 2020, 10:41 WIB
Petugas PPSU saat membangun tempat untuk peti mati. (ifand)

Petugas PPSU saat membangun tempat untuk peti mati. (ifand)

JAKARTA - Ingatkan warga akan bahaya virus corona atau Covid-19 yang saat ini masih terus menghantui, Kecamatan Ciracas akan memajang peti mati di perempatan lampu merah Pasar Rebo, Jakarta Timur. Dengan begitu, diharapkan warga akan lebih menyayangi dirinya dengan terus menjalankan protokol kesehatan.

Camat Ciracas, Mamad mengatakan, peti mati yang akan dipasang itu sengaja dipilih di sekitar perempatan lampu merah Pasar Rebo. Pasalnya, di kawasan itu, hampir setiap hari masyarakat melintasi jalan tersebut. "Dengan melihat peti mati yang akan kami pajang, diharapkan masyarakat bisa semakin sadar akan bahaya Covid-19," katanya, Minggu (23/8/2020).

Mamad melanjutkan, saat ini proses pembangunan untuk penempatan peti mati tengah dikerjakan oleh petugas PPSU. Peti mati pun baru akan dipasang setelah mendapat instruksi dari gubernur.

"Makanya saat ini masih dalam tahap persiapan, kemungkinan besok semua sudah rapi dan tinggal pemasangan peti saja," ujarnya.

Selain memasang peti, sambung Mamad, pihaknya juga akan menyampaikan data informasi perkembangan Covid-19. Di mana nantinya data itu akan selalu di perbarui agar masyarakat semakin sadar akan bahaya virus Corona. "Apalagi saat ini data warga yang terpapar Covid-19 semakin banyak, karena itu warga juga harus tahu," ungkapnya.

Selain mengingatkan akan banyaknya warga yang menjadi korban virus corona, sambung Mamad, selama ini pihaknya juga tak henti-hentinya menggelar operasi masker. Hampir semua kelurahan jajarannya selalu menindak warga yang tak menggunakan masker. "Satu hari bisa dua sampai tiga kali kami gelar razia, tujuannya agar semua warga tetap menjalankan protokol kesehatan," terangnya.

Mamad menambahkan, pihaknya juga terus menyosialisasikan 3 M atau menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak ke warga. Karena dengan gerakan itulah yang menbuat kita bisa mencegah penyebaran Covid-19.

"Karena ini sudah menjadi kepentingan kita bersama untuk saling membahu memutus mata rantai penyebaran Covid-19," pungkasnya. (ifand/ys)

News Update