Volume Wisatawan Tinggi, Polres Kepulauan Seribu Perketat Protokol Kesehatan Covid-19

Jumat 21 Agu 2020, 17:41 WIB
Pengawasan protokol kesehatan dilakukan Polres Kepulauan Seribu bagi wisatawan di Dermaga Marina Ancol.  (deny)

Pengawasan protokol kesehatan dilakukan Polres Kepulauan Seribu bagi wisatawan di Dermaga Marina Ancol.  (deny)

JAKARTA  - Wisata bahari di Kepulauan Seribu, masih menjadi magnet bagi warga Ibukota Jakarta dan sekitarnya. Terutama untuk mengisi waktu libur panjang bertepatan dengan Tahun Baru Islam, 1 Muharram 1442 H, serta akhir pekan.

Guna mengantisipasi pencegahan penularan Covid-19,  anggota Polres Kepulauan Seribu melakukan pengawasan dan pendisiplinan protokol kesehatan kepada wisatawan yang akan berkunjung.

Kepala Satuan Pembinaan Masyarakat Kepulauan Seribu, AKP Zuhri Mustofa mengatakan, kegiatan dilakukan di Dermaga 16 Marina Ancol sebagai salah satu titik keberangkatan yang akan berwisata ke Kepulauan Seribu. 

"Dalam hal ini kami mengingatkan  kepada wisatawan agar menerapkan protokol kesehatan, baik saat menunggu keberangkatan maupun saat berada di pulau tujuan," ujarnya, Jum'at (21/8/2020).

Ditambahkan Zuhri, pengawasan dan pendisiplinan protokol kesehatan dilakukan sebagai upaya pencegahan penularan Virus Corona dalam masa transisi adaptasi kebiasaan baru. 

Di Dermaga Marina Ancol, wisatawan harus mengikuti aturan wajib masker, mencuci tangan, menjaga jarak serta sebelumnya dilakukan pengecekan suhu tubuh sebelum masuk area. (deny/tha)

Berita Terkait

News Update