JAKARTA – Bertepatan dengan Tahun Baru Islam 1442 H, Wali Kota Jakarta Selatan Marullah Matali meresmikan masjid di Tol Depok-Antasari (Desari), Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (20/8/2020)
Masjid yang bernuansa oriental tersebut diberi nama Masjid Babah Alun
Jakarta Selatan kini memiliki tempat ibadah masjid bernuansa oriental di dan letaknya tepat di samping Pintu Masuk Jalan Tol Desari Kelurahan Cilandak Barat, Kecamatan Cilandak, Jakarta .
Masjid Babah Alun berarsitektur Tiongkok ini, peletakan batu pertama dilakukan oleh Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Marullah Matali dan dilanjutkan pembangunannya oleh Muhamad Yusuf Hamka, Direktur Utama PT Citra Waspphutowa selaku pembangun Jalan Tol Desari pada tahun 2018.
Proses pembangunan Masjid Babah Alun memakan waktu 2 tahun. Halamannya ditanami pohon Alpukat Cipedak dan juga pohon Zaitun.
Wali Kota Jaksel berharap, dengan semangat Tahun Baru Islam ini masjid Babah Alun bisa menjadi tempat Syiar Islam dan juga wisata religi bagi masyarakat, khususnya di Jakarta Selatan.
“Jadi jika kita ada niat baik untuk membangun Masjid, walaupun dananya tidak mencukupi tapi lambat laun akan terlaksana juga.Bila kita mendahulukan Allah dalam usaha kita, mudah-mudahan niatan ini dimudahkan oleh Allah SWT, dan saya berterima kasih sudah diajak untuk bersama-sama menjadi orang yang meresmikan Masjid Babah Alun ini,” ucap Wali Kota Jaksel. (adji/tri)