JAKARTA - Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman meminta pemerintah fokus dalam penanganan wabah virus corona atau Covid-19. Penyelesaian persoalan kesehatan pada masa pandemi ini, menurutnya, tidak bisa dilakukan secara bersamaan dengan permasalahan ekonomi.
“Kita tegaskan bahwa dalam penanganan Covid-19 ini, kita harus berfokus pada penanganan kesehatan. Jangan korbankan penanganan pandemi untuk kepentingan ekonomi. Pemerintah tidak bisa menyelesaikan persoalan kesehatan dan persoalan ekonomi secara bersamaan. Ini akan menjadi double mistake. Gagal mengendalikan pandemi, dagal memulihkan ekonomi,” kata Sohibul, Kamis (17/8/2020).
Sohibul menyampaikan itu dalam pidatonya pada Upacara Peringatan HUT ke-75 Republik Indonesia, di Halaman DPP PKS, Jakarta Selatan. Seperti Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI yang digelar di halaman Istana Merdeka, upacara yang diadakan oleh PKS ini pun dilakukan secara virtual.
Lebih lanjut, Sohibul dalam pidatonya mengkritisi upaya pemerintah dalam penanganan Covid-19. Ia menyebutkan bahwa bangsa ini seharusnya memiliki keyakinan yang sama soal pemulihan ekonomi. Untuk itu ia meminta pemerintah saat ini seharusnya lebih memperhatikan kondisi kesehatan dan keselamatan bangsa.
Baca juga: Hari Kemerdekaan RI, Menag Ajak Tokoh Umat Beragama Songsong Tatanan Baru
"Jangan pernah beranggapan bahwa korban warga yang meninggal dan yang terinfeksi sebagai biaya dari krisis. Apalagi jika itu dianggap sebagai biaya dari pemulihan ekonomi," imbuhnya. (ril/ys)