JAKARTA – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, memerintahkan kepada seluruh jajaran Pemprov DKI Jakarta, agar menomorsatukan keselamatan dan kesehatan rakyat di atas segala urusan lain. Menurutnya, hal tersebut sesuai dengan amanat konstitusional.
"Tadi saya ulang pesan itu untuk menegaskan kepada semua, bahwa kita di Jakarta menempatkan keselamatan dan kesehatan sebagai prioritas pertama dan terutama," ucap Anies, selepas upacara kemerdekaan Republik Indonesia, di Balaikota Jakarta, Senin (17/8/2020).
Anies mengatakan, pada hari ini di Ibukota dan seluruh Indonesia menghadapi situasi yang sama. Pemerintah pusat maupun Provinsi sedang berjuang melawan pandemi covid-19 atau virus corona. Anies juga meminta rakyat Jakarta juga ikut berjuang melawan wabah virus mematikan tersebut.
"Pemerintah melaksanakan yang biasa disebut dengan 3T, melakukan testing, melakukan tracing, melakukan treatment. Lalu rakyat melakukan 3M, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan. Nampaknya sederhana, tapi 3M dan 3T inilah yang menjadi ujung tombak dari perjuangan kita di tahun 2020," tegas Anies.
Disampaikannya, pada momentum hari kemerdekaan Republik Indonesia tahun ini, situasi yang sedang dihadapi memiliki kesamaan. Pada 75 tahun silam, situasi Indonesia sedang mengalami peperangan merebut kemerdekaan. Dan hari ini, Jakarta dan seluruh Indonesia sedang berperang dengan wabah virus corona.
Anies meminta masyarakat dan Pemprov DKI bersatu dalam memerangi musuh yang tidak terlihat ini, namun memberi ancaman yang begitu besar. "Ini adalah kerja bersama tahun 2020, yang nantinya akan kita catat di dalam sejarah perjuangan bangsa," pungkas orang nomor satu di Jakarta tersebut. (yono/tri)