Ketua MPR Desak Pemerintah Pastikan Bio Farma Siap Produksi 250 Juta Vaksin Covid-19

Rabu 05 Agu 2020, 14:40 WIB
Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo. (ist)

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo. (ist)

JAKARTA - Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) meminta pemerintah bersama Komite Penanganan Covid-19 fokus melipatgandakan ketersediaan vaksin dan terapi pengobatan yang sangat krusial untuk menanggulangi pandemi.

"Pemerintah bersama Komite Penanganan Covid-19 secara transparan menjelaskan proses-proses penelitian vaksin, mulai dari uji klinis hingga tahap produksi sehingga masyarakat dapat memahami dan mendukung upaya penemuan vaksin Covid-19 dalam negeri," kata Bamsoet, di Jakarta, Rabu (5/8/2020).

Bamsoet pun mendukung Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, yang juga Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Ia ingin Erick memastikan Bio Farma mampu memproduksi vaksin Covid-19 sebanyak 250 juta dosis per akhir tahun 2020.

"Agar jumlah vaksin yang ditargetkan oleh pemerintah benar-benar tercapai dan pemerintah terus mendukung penuh pada setiap riset-riset yang dilakukan oleh lembaga dan peneliti dalam negeri dalam mencari vaksin Covid-19 yang tepat, terutama terkait sumber dana penelitian," sambungnya.

Lebih lanjut mantan Ketua DPR RI ini mengimbau masyarakat agar mendukung penuh dan mempercayai kemampuan setiap perusahaan vaksin dalam negeri untuk memproduksi vaksin Covid-19 yang dibutuhkan saat ini. (rizal/ys)

News Update