DEPOK - Warga Sawangan Lama, Kota Depok, digemparkan dengan penangkapan seekor buaya rawa sepanjang dua meter dari Kali Pesanggrahan.
Menurut Suhadi, warga RT.4/6 Sawangan Lama, buaya tersebut ia temukan saat sedang mancing di Kali Pesanggrahan tidak jauh dari rumahnya. "Buaya ini sebelumnya terlihat gerak-gerik ingin menyerang pada waktu sedang mancing di kali. Pada saat ada kesempatan langsung menomplok badan buaya berdua bersama saudara dan langsung diikat menggunakan tali sehingga tidak berdaya," ujarnya, Jumat (31/7/2020).
Terpisah Ketua RT.4/6 Sawangan Lama, Sobari membenarkan adanya penangkapan buaya oleh warga. Setelah ditangkap oleh warga buaya tersebut diserahkan ke petugas Damkar Kota Depok .
Sedangkan Kepala Bidang Penanggulangan Bencana Damkar Kota Depok, Denny Rumolo Hutauruk mengatakan pihaknya mengetahui informasi penangkapan Buaya di wilayah Sawangan dari media sosial.
Pada saat itu Damkar langsung menerjunkan tim untuk mengecek langsung ke lokasi dan melakukan penelusuran di lapangan. Setelah kita melakukan crasing di lapangan hasilnya ternyata benar ada warga menemukan Buaya di kali Pesanggrahan,” katanya.
“Tadi warga juga telah menyerahkan buaya tersebut kepada damkar untuk merewat sementara dan nanti kita juga akan melanjutkan koordinasi dengan aparat terkait mengenai keberadaan buaya ini," pungkasnya. (angga/ruh)