Napoli, Milan, dan Roma Bersaing di Zona Liga Eropa

Rabu 29 Jul 2020, 09:18 WIB
Striker Ibrahimovic dan para pemain AC Milan. (ist)

Striker Ibrahimovic dan para pemain AC Milan. (ist)

ITALIA - Meski posisi empat tim teratas Serie A Italia sudah dipastikan tidak akan berubah, namun dua laga sisa yang tersaji akan sangat penting bagi sejumlah tim untuk menentukan nasib mereka musim depan.

Selain persaingan di zona Liga Eropa, persaingan sengit juga masih akan tersaji di papan bawah dalam usaha menghindari degradasi musim depan.

Setidakanya masih ada tiga tim yang akan bersaing menmperebutkan tiket ke Liga Eropa musim depan, yakni AS Roma, AC Milan, dan Napoli.

Dari ketiga tim tersebut, ujian terberat akan dipikul Napoli yang kini menempati urutan ketujuh klasemen sementara dengan 59 poin. Napoli berada satu tingkat di bawah Milan yang menempati urutan keenam dengan 60 poin. Sedangkan Roma menempati tangga kelima dengan 64 poin.

Selain posisi ketiga tim, dua laga sisa yang akan dilakoni Napoli juga cukup berat. Setelah menghadapi Inter Milan di Giuseppe Meazza, Rabu (29/7/20) dini hari WIB, pasukan Gennaro Gattuso itu masih akan menjamu Lazio pada 2 Agustus mendatang.

Oleh alasan itulah Gattuso enggan memikirkan laga melawan Barcelona di Liga Champions demi fokus membawa Napoli mampu menembus zona Liga Eropa klasemen akhir Serie A musim ini.

setelah menyelesaikan musim di Serie A musim ini, Napoli bakal bentrok dengan Barcelona pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions pada 9 Agustus mendatang. Sebelumnya, kedua tim bermain 1-1 pada leg pertama di Camp Nou pada bulan Februari lalu.

"Pikiran kami tidak bisa fokus pada Barcelona sekarang. Kami masih ingin menyelesaikan liga dengan hasil terbaik," kata Gattuso dikutip beIN SPORTS.

"Saat ini kami tidak diizinkan untuk berpikir bahwa kami adalah yang terbaik. Tidak, kami belum bisa menembus zona Liga Eropa. Angka-angka di setiap pertandingan memberi tahu bahwa kami juga masih sering kebobolan, setiap kali lawan kami memiliki peluang, mereka membawa masalah kepada kami. Ini bukan tentang pemain bertahan kami, tetapi seluruh tim," tegas Gattuso.

Selain di zona Liga Eropa Milan, dua laga sisa Serie A juga masih akan menciptakan persaingan sengit antara Lecce dan dan Genoa. Saat ini Lecce menghuni batas akhir zona degradasi dengan 32 poin dan tertinggal empat angka dari Genoa yang menghuni batas akhir zona aman.

Di dua laga tersisa akan menyambangi Udinese dan menjamu Parma. Sedangkan Genoa melawat Sassuolo dan Hellas Verona. (junius/win)

Berita Terkait

News Update