ADVERTISEMENT

DPRD Tuntut Penyedia Jasa Internet Bantu Warga Terkait Beban Data di Era PJJ

Senin, 27 Juli 2020 10:25 WIB

Share
DPRD Tuntut Penyedia Jasa Internet Bantu Warga Terkait Beban Data di Era PJJ

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA – Anggota DPRD DKI Jakarta, Fraksi PKS Dedi Supriadi, menuntut perusahaan-perusahaan bidang telekomunikasi, baik Badan Usaha Milik Negara (BUMN) maupun swasta memberikan solusi atas beban data internet pelajar Indonesia di era pembelajaran jarak jauh (PJJ) saat ini.

"Pemakaian internet di masa pandemi ini pasti meningkat dan itu sudah mengalirkan keuntungan yang tidak sedikit selama hampir lima bulan belakangan, mestinya perusahaan telekomunikasi  meringankan pelajar, mahasiswa dan guru juga dosen honorer," ujar Dedi, di Jakarta, Senin (27/7/2020).

Dedi tidak memungkiri cakupan layanan internet di Provinsi DKI Jakarta lebih baik dari wilayah lain yang belum memadai area layanannya. Meski demikian permasalahan harga paket internet banyak dikeluhkan orangtua murid saat ini. 

"Harus ada langkah terobosan dari pemerintah pusat, daerah dan perusahaan telko untuk mengurangi beban rakyat," tegas anggota Komisi D DPRD DKI ini. 

Ia mengusulkan bentuk CSR (Corporate Social Responsibility) perusahaan-perusahaan telekomunikasi berupa bantuan paket data internet bagi guru dan dosen honorer, juga pelajar dan mahasiswa dari kalangan tidak mampu. Ia mengingatkan jangan sampai ada kesan pihak perusahaan telekomunikasi justru mencari untung besar di tengah kesulitan masyarakat. (yono/tri)

 

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT