Tae-Yong Hanya Butuh Waktu Untuk Dongkrak Performa Timnas Indonesia

Sabtu 25 Jul 2020, 20:55 WIB
Shin Tae-Yong saat tiba di Indonesia.

Shin Tae-Yong saat tiba di Indonesia.

JAKARTA  - Kedatangan Shin Tae-Yong ke Indonesia mendapat perhatian khusus dari sejumlah kalangan pesepakbola, tidak terkecuali bagi penggawa Bhayangkara FC, Lee Yoo-Joon.

Meski tidak mengenal secara pribadi, namun ia yakin performa Timnas Indonesia bakal mengalami grafik peningkatan di bawah asuhannya.  

"Sebenarnya saya tidak tahu terlalu banyak tentang dia (Tae-Yong). Saya tahu dia terkenal di Korea Selatan. Saya tahu dia pernah membawa timnas Korea Selatan tampil di Piala Dunia 2018. Dia orang baik. Dia profesional. Jadi, saya pikir dia sangat bagus untuk timnas Indonesia. Dia bisa meningkatkan mental, kualitas pemain, fisik, dan segalanya," kata Yoo-Joon yang sudah berkarier di Indonesia sejak pertengahan 2016 lalu.

Pemain asal Korea Selatan itu juga menilai bahwa saat ini Tae-Yong hanya butuh waktu untuk benar-benar memahami bagaimana pemain Indonesia, dan kultur Indonesia.

"Saya pikir, ini hanya masalah waktu saja. Jadi, pemain butuh waktu untuk lebih mengenal pelatih. Dan sebaliknya, pelatih juga butuh waktu untuk mengenal bagaimana pemain Indonesia," lanjut pemain yang juga sedang mengajukan proses naturalisasi tersebut.

Sebelumnya, Tae-Ying akhirnya mendarat di Tanah Air pada Rabu (22/7/20), sekira pukul 22:30 WIB. Ia tiba di Bandara Soekarno-Hatta bersama staff pelatih lainnya dari Seoul, Korea Selatan pada sore hari waktu setempat. Kedatangan Tae-Yong disambut oleh Ketua PSSI, Mochamad Iriawan yang mengaku gembira dengan kedatangannya. "Ia akan langsung akan memimpin latihan dua Timnas Indonesia (senior dan U-19) mulai Sabtu (25/7/20) ini," kata Iriawan.

Adapun pemusatan latihan atau training camp (TC) Timnas Indonesia senior dan Timnas U-19 dimulai kembali di tengah pandemi virus corona. Bagi Timnas senior, TC dilakukan sebagai persiapan untuk melanjutkan kiprah mereka di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Sedangkan bagi Timnas U-19 sebagai persiapan untuk berlaga pada ajang Piala AFC U-19 di Uzbekistan, Oktober mendatang.

Khusus bagi Timnas U-19, TC yang akan berlangsung selama dua pekan di Jakarta, akan kembali dilanjutkan di Korea Selatan pada Agustus mendatang, sesuai keinginan Tae-Yong. "Rencana keberangkatan (Timnas U-19) ke Korea pada 9 Agustus dengan membawa 30 pemain beserta para staf pelatih," tandas Tae-Yong dalam sebuah wawancara eksklusif dengan kantor berita Korea Selatan (KBS), belum lama ini. (junius)

Berita Terkait
News Update