JAKARTA - Waba pandemi Covid 19, tidak menyurutkan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Kemayoran semangat untuk berkreasi.
Pasukan kuning garda terdepan kebersihan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta ini tetap kreatif dan inovasi dengan tangan terampilnya, setelah selesai menjalani tugas sehari-hari.
Seperti yang dilakukan, Mahmud dan Dadi, kedua PPSU membuat dua buah boneka Ondel - ondel Betawi dari bahan barang bekas daur ulang. Ini dilakukan selain untuk mengurangi sampah juga akan memanfaatkan waktu luang.
"Untuk membuat boneka Ondel - ondel Betawi ini bahannya memanfaatkan barang-barang bekas daur ulang. Kami ingin budaya betawi ini tidak akan tergerus dengan perkembangan jaman," ucap Dadi, Sabtu (25/7/2020).
Salah satu ondel-ondel kata Dadi, bahan yang diperlukan antara lain seperti bambu, tali dan kain untuk merakit dan merangkai kerangka bonekanya. Sedangkan untuk waktu pengerjaan satu boneka sehari rampung.
"Jika ada bahanya satu ondel-ondel bisa dikerjakan dalam satu hari. Itu pun jika bahan yang dibutuhkan tersedia," tambah Dadi. (wandi/win)