JAKARTA - Partai pamungkas Liga Primer Inggris yang digelar secara serentak, bakal jadi ajang penentuan bagi sejumlah klub terkait keberadaan mereka musim depan, termasuk duel antara Leicester City dan Manchester United (MU) di Stadion King Power, Minggu (26/7/20), 22:00 WIB.
Pemenangan pada laga ini, akan menjamin tempat mereka pada fase penyisihan grup di Liga Champions, musim depan.
Apalagi ini menjadi satu-satunya jalur yang dimiliki kedua tim untuk manggung di Liga Champions musim depan setelah terdepak dari Piala FA.
Dengan kata lain, kemenangan jadi harga mati demi tiket berlaga di Liga Champions musim depan, terutama bagi Leicester.
Saat ini tim asuhan Brendan Rodgers itu menempati urutan kelima dengan 62 poin. Mereka tertinggal satu angka dari MU di tangga ketiga klasemen sementara.
Jamie Vardy dan kolega pun dituntut tidak hanya tampil mengesankan, tapi juga mengembalikan instingnya sebagai 'pembunuh' di depan gawang lawan yang mulai pudar dalam beberapa laga terakhir.
Bomber Timnas Inggris itu terakhir kali mampu menjebol gawang lawan saat melawan AFC Bournemouth pada 12 Juli lalu. Itu menjadi satu-satunya gol balasan Leicester yang harus pulang dengan kekalahan 1-4.
Sejak saat itu, Vardy belum lagi mampu menjebol gawang lawan. "Dia (Vardy) telah menjadi sorotan banyak orang dalam beberapa laga terakhir. Tapi mencetak gol dan meraih kemenangan adalah tanggung jawab semua pemain.
Jika Anda melihat catatan golnya dan apa yang telah dia lakukan sejauh saat ini, Anda akan tahu bahwa dia adalah finisher sejati. Saya yakin dia masih punya kemampuan itu, menusuk pertahanan lawan," yakin Rodgers, dikutip Guardian.
Rodgers bahkan yakin jika Vardy dapat menyelesaikan musim sebagai topskorer. Saat ini Vardy memimpin daftar topskorer sementara dengan torehan 23 gol.
Namun posisinya masih mungkin bisa dikejar bomber Southampton, Danny Ings yang mengoleksi 21 gol dan penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang dengan 20 gol. Hal itu tentu akan menganggu fokus Vardy dan kolega yang sewaktu-waktuy dapat dimaksimalkan MU.
Apalagi MU hanya butuh hasil imbang untuk mengamankan posisi mereka di zona Liga Champions. Duel penentuan juga tersaji antara Arsenal vs Watford dan West Ham United vs Aston Villa.
Sementara Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Burnley vs Brighton-Hove Albion, Crystal Palace vs Tottenham Hotspur, Everton vs AFC Bournemouth, Manchester City vs Norwich City, Newcastle United vs Liverpool, dan Southampton vs Sheffield United.
(junius)