Si Cantik yang pada Jualan

Senin 20 Jul 2020, 09:45 WIB

YUK jualan! Jualan apa? Apa saja deh, yang penting jangan jual diri. Kepingin punya uang banyak, berlimpah tapi dengan jalan nggak terpuji. Haram!

Terus jualan apa? Kan sekarang lagi viral tuh, banyak cewek-cewek cantik jualan makanan dan minuman. Seperti jual nasi pecel, teh, kopi dan lain-lain Pokoknya jualan makanan sederhana buat orang-orang yang duitnya pas-pasan.

Sudah dengar kabar, ada warung kopi, warkop tikungan. Seperti yang dikabarkan oleh sebuah media online di Lampung, warung kopi itu jadi viral bukan sekadar murah dan makanannya enak? Tapi itu lho, yang jualan cantik. Dan nggak main-main si cantik ini ternyata juga pramugari satu penerbangan besar di Tanah Air.

Kok mau jualan? Ya, kata si cantik dari Klaten ini sih, untuk memenuhi kebutuhan keluarganya. Membantu orang tua dan adik-adiknya yang masih sekolah.

Bukan si cantik ini saja , sebelumnya juga viral banyak gadis-gadis cantik yang mencari nafkah dengan jualan. Sepak terjang mereka memang bikin penasaran masyarakat luas, karena cantik-cantik kok mau ya, cari nafkah dengan jualan yang biasanya dilakukan oleh emak-emak?

Ya, memang, wanita cantik di mana saja selalu menjadi daya tarik. Tentu saja bagi kaum lelaki. Ibarat kata, yang cantik ditaruh di mana saja, ya tetap cantik. Banyak juga sih orang yang curiga, biar jualannya laku, terutama jika konsumennya lelaki, maka perlulah dipajang wanita cantik.

Itu adalah dagang, jadi ya sah-sah saja kan? Sekarang ini, jualan mobil, rumah dan barang-barang mewah, kan dipajang juga wanita cantik dan menarik di situ?

Sekali lagi sah-sah saja, dari pada si cantik jual diri? (massoes)

News Update