Wagub DKI A Riza Patria Ingatkan Siswa Tetap Semangat Meski PJJ

Senin 13 Jul 2020, 12:06 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (ist)

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (ist)

JAKARTA - Wakil Gubernur DKI, Ahmad Riza Patria berpesan, kepada setiap peserta didik di Jakarta, meskipun saat ini masih diterapkan pembelajaran jarak jauh (PJJ) untuk tetap semangat sebagai generasi penerus bangsa.

Hal tersebut dikatakan saat Wagub Ariza menyampaikan sambutan dalam pembukaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) dan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA), secara daring kepada perwakilan peserta didik, pendidik, dan orang tua peserta didik di rumah dinasnya di daerah Kuningan, Jakarta Selatan, pada Senin (13/7/2020).

“Di tangan anak-anakku semua, harapan bangsa ini ke depan. Mudah-mudahan, kalian tetap dapat mengikuti berbagai kegiatan rangkaian sekolah sekalipun masih dilakukan secara jarak jauh. Namun, pastikan anak-anakku tercinta dapat ilmu pengetahuan yang baik, pembelajaran yang baik,” ujar Wagub Ariza.

Diketahui, Sesuai dengan Surat Keputusan Kepala Pendidikan Nomor 467 Tahun 2020 tentang Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2020/2021 di tengah pandemi, PJJ tetap diterapkan dalam kegiatan belajar dan mengajar di Jakarta.(yono/ruh)

News Update