PP AMPG Gelar Donor Darah Untuk Kemanusiaan di Masa Pandemi Covid-19

Minggu 12 Jul 2020, 07:02 WIB
Sejumlah Pengurus Pimpinan Pusat Angkatan Muda Partai Golkar menggelar donor darah.

Sejumlah Pengurus Pimpinan Pusat Angkatan Muda Partai Golkar menggelar donor darah.

JAKARTA - Pimpinan Pusat Angkatan Muda Partai Golkar (PP AMPG) menggelar B1000 Donation untuk membantu PMI dan masyarakat Indonesia yang kekurangan ketersediaan darah karena pandemi COVID-19 di seluruh Indonesia. 

“Saat ini, banyak sekali pendonor yang datang untuk mendonorkan darahnya hingga pukul 02:00 dini hari dikarenakan kekurangan stok darah untuk keluarganya yang membutuhkan.” kata Devy Kathryne selaku Ketua Pelaksana Acara dalam keterangan tertulisnya di Jakarta Selatan Sabtu (11/7/2020).

Acara yang berlangsung dari tanggal 10 sampai 12 Juli 2020 berkat kerjasama PP AMPG dengan The Allwyn dan PMI DKI Jakarta dengan tagline 'Satu Darah, Seribu Jiwa, Sejuta Inspirasi'.

Harapannya, kegiatan sosial ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan kebutuhan stok darah yang meningkat disaat pandemi yang diestimasikan menurun hingga 70 persen dari stok darah sebelum pandemi.

Oleh karena itu, PP AMPG mengharapkan partisipasi dan dukungan semua lapisan masyarakat, khususnya anak-anak muda, untuk menjadi 1 dari 1.000 pahlawan kesehatan.

Selain itu, PP AMPG juga berharap masyarakat tidak takut untuk terus menyumbang darah walaupun ditengah pandemi.

"Kami memastikan bahwa seluruh peserta mengikuti acara dengan protokol kesehatan. Pengukuran suhu, tempat menunggu yang berjarak, pembagian jam donor agar tidak terjadi penumpukan. Selain itu, masker, dan hand sanitizer sudah kami siapkan. Semoga acara ini dapat menjadi percontohan bahwa donor darah masih sangat penting dan dapat dilakukan dengan aman walaupun di masa seperti ini" tambah Devy.

Sementara itu Wakil Ketua Umum Bidang Kesejahteraan PP AMPG Dinesvara Airlangga menambahkan,

“Kami sangat mengapresiasi dan menyambut dengan hangat dukungan dan partisipasi Keluarga Besar Partai Golkar, network kami di luar PP AMPG, serta masyarakat umum dalam memenuhi kebutuhan stok darah yang meningkat. Semoga kami bisa membantu PMI untuk mengumpulkan setidaknya 1,000 pendonor," katanya.

Acara donor darah ini merupakan perpanjangan tangan dari program Social Care PP AMPG sebagai bentuk kontribusi dan komitmen kader muda Partai Golkar dalam aksi tanggap darurat COVID-19 sesuai arahan dan dukungan dari Ketua Umum DPP Partai Golkar Bapak Airlangga Hartarto.

Seperti yang dikatakan oleh Ketua Umum PP AMPG, Ilham Permana, acara ini merupakan “sebuah oase dimana anak muda bisa memberikan sebuah solusi yang konkrit bagi masyarakat, khususnya yang sangat membutuhkan donor darah," imbuhnya. (Adji/win)

Berita Terkait
News Update