JAKARTA - Klub Persija Jakarta terus melahirkan pemain muda berbakat, menyusul masuknya sejumlah pemain untuk mengikuti pemusatan latihan alias training camp (TC) Timnas Indonesia kelompok umur. Evan Dimas yang pernah menjadi andalan Timnas Indonesia di kompetisi sepak bola kelompok umur lantas memberikan wejangan kepada para juniornya di Persija.
Menurut mantan kapten Timnas U-19 itu, para pemain tidak boleh cepat puas dan terus berlatih, seraya mengingat selalu jasa orang tua, terutama ibu.
“Para pemain muda tidak boleh cepat puas. Teruslah berlatih keras dan berusaha untuk meraih prestasi. Kita juga harus memuliakan kedua orang tua terutama ibu. Insyaallah bila hal itu kita jalankan, jalan menuju sukses berjalan lancar,” ungkap Evan dalam laman resmi klub.
Evan sendiri terbilang cukup sukses di level junior. Ia turut andil membawa Timnas Indonesia U-19 juara piala AFF 2013 lalu. Kemudian perlahan ia turut masuk ke Timnas level selanjutnya dan kini menjadi andalan Timnas Indonesia senior.
Sebelummnya, Persija menjadi salah satu klub yang cukup produktif melahirkan bakat-bakat muda untuk Timnas Indonesia Kelompok Umur. Tercatat, nama-nama seperti Raka Cahyana Rizky, Fiore Rafli, dan Resa Aditya kini tengah menjalani pemusatan latihan alias training camp (TC) untuk Timnas U-16 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi di bawah asuhan Bima Sakti.
Sementara di level Timnas U-20, Macan Kemayoran juga mengirimkan wakilnya yakni Riski Sudirman, Sutan Zico, Figo Sapta, Braif Fatari dan Sandi Arta. Mereka adalah calon andalan Indonesia di Piala Dunia U-21 tahun depan. (junius/ys)