200 Warga Korban Kebakaran di Setiabudi Ngungsi, Ada yang Stres dan Pingsan

Rabu 08 Jul 2020, 06:47 WIB

JAKARTA – Kebakaran yang menghanguskan 40 rumah dan kios mebel di Jalan Minangkabau Barat No. 60 RT 01/01 Kelurahan Menteng Atas, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan,  Selasa (7/7/2020). Korban kebakaran diungsikan ke Kampus STIE Muhamadyah dan Gedung Vicky Sianipar Center.

Dalammkebakaran ini, sekitar 60 kepala keluarga dan yang terdiri dari 200 warga diungsikan ke posko sementara di dua lokasi. Amukan si jago merah itu juga menghanguskan tempat tinggal dan usahanya.

Kerugian ditaksir mencapai sekira Rp 1 milliar. Akibat kebakaran tersebut dua warga yang melihat bangunannya stress dan depresi, yakni  Rosidah warga RW 08, dan Ilham mengalami pingsan kekurangan oksigen saat membantu pemadaman.

Camat Setiabudi Sri Yuliani mengatakan, kedua warga tersebut sudah ditangani dan ditenangkan oleh petugas di Posko. “Ini musibah harus tabah dan sabar,” kata camat kepada warganya.

Ia juga menambahkan pihaknya telah memberikan sejumlah bantuan dari dermawan berupa makanan 100 box makanan dan 1.100 nasi bungkus untuk korban, 50 Matras untuk tidur, dan pakaian layak pakai.

“Para korban yang terdampak kebakaran sementara diungsikan di dua lokasi,” ungkap Camat. (adji/win)

News Update