Dikenal Sebagai Polisi Baik, Aiptu Triwidodo Ditemukan Membusuk di Rumahnya

Kamis 02 Jul 2020, 21:34 WIB
Aiptu Triwidodo semasa hidup. (ist)

Aiptu Triwidodo semasa hidup. (ist)

DEPOK - Anggota Polri,  Aiptu Triwidodo, ditemukan membusuk di dalam kamar rumahnya. Di Perumahan Mutiara, Sawangan, Kota Depok, Kamis (2/7) sore. Sejauh ini dia  dikenal anggota sebagai orang baik.

Lama menjadi anggota Polsek Sawangan lalu pindah ke Polrestro Depok, ia  sebagai anggota Sabara dan dikenal anggota baik.

"Selama dinas dua tahun korban Aiptu Triwidodo sebagai anggota Sabhara dikenal baik, dan tidak terlalu menonjol. Mendapat kabar berita duka dari wilayah langsung ke TKP," ujar Kasat Sabhara Polres Metro Depok Kompol Subandi kepada Poskota, Kamis (2/7/2020) malam.

Mantan Kasi Propam Polrestro Depok ini mengungkapkan meski selama dinas sama seperti anggota lain, korban memiliki sakit kulit.

"Kematian korban diduga akibat sakit, hal itu diperkuat selama dinas menjadi anggota Sabhara korban mengeluh badan gatal-gatal," tambahnya.

Meski pernah menjadi salah satu anggotanya, lanjut Kompol Bandi, setelah ada TR baru Aiptu Tri sudah dua minggu dipindah ke Polda Metro Jaya di satuan Yanmas.

"Meski sudah turun surat perintah tugas baru bagi korban, belum melakukan penghadapan tapi nasibnya di luar dugaan sudah meninggal dunia di rumahnya seorang diri," bebernya. (angga/win)

News Update