JAKARTA – Anggota Sudin Perhubungan Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan, positif Covid-19, setelah hasil pemeriksaan swab test oleh tim Puskesmas Kecamatan Cilandak.
Camat Cilandak Mundari mengatakan, pihaknya mengakui ada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang positif Virus Corona.
“Ya, memang ada satu orang anggota Dishub positif pekan lalu setelah dilakukan swab test,” terang Mundari kepada Poskota Selasa (30/6/2020).
Ia juga menambahkan bahwa diketahuinya positif ASN tersebut setelah dilakukan swab test. “Ya memang selama ini kami lakukan swab test ya, bukan rapid test karena memang akurat. Tapi infonya kabarnya sudah membaik. Karena diproses oleh tim medis apakah isolasi mandiri apakah dirawat di RS,” tambah Mundari.
Sementara itu berbeda pengakuan versi Kasudin Perhubungan Jakarta Selatan Budi Setiawan, ia mengaku anak buahnya itu negatif setelah dilakukan swab test.
“Ya sebelumnya dirapid test di puskesmas demikian (positif-red). Namun ketika di tes ulang dengan swab test yang bersangkutan negatif,” tutur Kasudin dikonfrimasi secara terpisah. (adji/win)