Umpan Manis Benzema Antarkan Real Madrid Kembali Kudeta Posisi Barcelona, Zidane: Sangat Sempurna!

Senin 29 Jun 2020, 10:43 WIB
Benzema, Casemiro dan kawan-kawan melakukan selebrasi usai mencetak gol kemenangan atas Espanyol. (realmadrid.com)

Benzema, Casemiro dan kawan-kawan melakukan selebrasi usai mencetak gol kemenangan atas Espanyol. (realmadrid.com)

SPANYOL - Cukup bagi Real Madrid untuk meraih kemenangan tipis 1-0 atas tuan rumah Espanyol dalam lanjutan La Liga Spanyol di Stadion Cornellà-El Prat, Senin (29/6/2020) dini hari WIB. Dengan tambahan tiga angka itu, Madrid kini mampu menduduki singgasana klasemen.

Raihan 71 poin yang dikantongi pasukan Zinedine Zidane itu membuat mereka unggul dua angka dari Barcelona yang sehari sebelumnya gagal menang saat melawan Celta Vigo 2-2.

Adapun gol tunggal penentu kemenangan Madrid dicetak Casemiro usai memanfaatkan umpan Karim Benzema pada penghujung babak pertama. Menurut Zidane, umpan Benzema pada laga itu menjadi sebuah momen terbaik Madrid musim ini. 

"Saya sudah tidak terkejut dengan semua yang dilakukan Benzema. Dia adalah pemain yang mampu menciptakan sesuatu saat tim mengalami kebuntuan. Gerakan backhell dan asisstnya sangat sempurna. Itu mungkin dapat menjadi salah satu momen menentukan kami pada musim ini,'' kata Zidane, dikutip Marca, usai laga.

Di sisi lain, hasil ini membuat Espanyol masih terendam di dasar klasemen sementara.

Dengan enam laga tersisa musim ini, Espanyol kini tertinggal 10 angka dari batas akhir zona aman, hunian Vigo yang sehari sebelumnya sukses menahan Barcelona 2-2.

Pada laga lainnya, Levante tekuk Real Betis 4-2, Villarreal lipat Valencia 2-0, dan Granada menyerah 1-2 dari Eibar. (junius/ys)

Berita Terkait

News Update