JAKARTA – Rekor baru kembali tergores dalam perkembangan penyebaran positif Covid-19. Hari ini (Sabtu, 27/6/2020) tercatat 1.385 orang. Ini jumlah tertinggi harian sejak kasus positif Covid-19 dicatat pada Maret lalu. Dengan tambahan ini, maka total menjadi 52.812 orang.
Rekor ini juga diikuti tampilnya Jawa Timur mengambil alih pimpinan catatan buruk bidang kesehatan, yakni mencapai dari Jawa Timur 11.178, sedangkan DKI Jakarta 10.994 orang.
Kemudian untuk pasien sembuh menjadi 21.909 setelah ada penambahan sebanyak 576 orang. Selanjutnya untuk kasus meninggal menjadi 2.720 dengan penambahan 37.
Demikian disampaikan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto dalam keterangannya di Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Sabtu (27/6).
Ia menambahkan berdasarkan data yang dihimpun, jumlah orang yang diperiksa per hari Sabtu ada 9.662 dan jumlah yang akumulatifnya adalah 449.569.\
"Dari pemeriksaan keseluruhan, didapatkan penambahan kasus positif p sebanyak 1.385 dan negatif 8.277 sehingga secara akumulasi menjadi positif 52.812 dan negatif 396.757," terang Yuri.
Menurut Yuri, angka ini tidak tersebar merata di seluruh Indonesia, melainkan ada beberapa wilayah yang memiliki kasus penambahan dengan jumlah tinggi, namun ada beberapa yang tidak sama sekali melaporkan adanya penambahan kasus positif.
"Kalau kita perhatikan sebaran dan kami tadi sudah melaksanakan rekonsiliasi dengan beberapa daerah yang pertama kasus yang terbanyak melaporkan hari ini adalah Jawa Timur, dengan penambahan kasus sebanyak 277 kasus baru dan 190 sembuh," kata Yuri.
Ia menambahkan disusul DKI Jakarta 203 kasus positif dan 68 sembuh. Jawa Tengah 197 kasus baru dan 22 sembuh. Sulawesi Selatan, 146 kasus baru dan 41 kasus sembuh. Kemudian, Bali 106 kasus dan 21 sembuh.
Sementara itu, data provinsi 5 besar dengan kasus positif terbanyak secara kumulatif adalah mulai dari Jawa Timur 11.178, DKI Jakarta 10.994, Sulawesi Selatan 4.615, Jawa Tengah 3.294 dan Jawa Barat 3.064.
Berdasarkan data yang diterima Gugus Tugas dari 34 Provinsi di Tanah Air, Provinsi DKI Jakarta menjadi wilayah penambahan kasus sembuh tertinggi yakni 5.610 disusul Jawa Timur sebanyak 3.619, Sulawesi Selatan 1.658, Jawa Barat 1.513, Jawa Tengah 1.052 dan wilayah lain di Indonesia sehingga total mencapai 21.909 orang.
Total untuk jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) yang masih dipantau ada sebanyak 40.541 orang dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang masih diawasi ada 13.522 orang. Data tersebut diambil dari 34 provinsi dan 448 kabupaten/kota di Tanah Air.(johara/win)